Catch on Facebook

Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Kita tentu sudah nggak asing dengan kisah-kisah dongeng barat yang diadaptasi menjadi film Disney. Mulai daru Cinderella, Sleeping Beauty, hingga Beauty and The Beast. Karya adaptasi dongeng itu pun banyak digemari oleh anak-anak dan berbagai usia.

Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru


BandaQ - Di Indonesia sendiri, kalian tentu pernah mendengar kisah dongeng Nusantara yang nggak kalah apik dari kisah Disney. Sayangnya popularitas cerita rakyat mulai menurun. Padahal, 5 cerita ini juga nggak kalah bagus dan layak buat diadaptasi jadi film Hollywood lho.

1. Nyi Roro Kidul
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Kisah dongeng klasik Nusantara pertama yang nggak kalah keren dari kisah Disney adalah legenda Nyi Roro Kidul. Cerita tentang penguasa Pantai Selatan Jawa ini ada beberapa versi dan asal-usulnya.

Satu versi mengatakan ia adalah putri kerajaan yang menderita penyakit dan menyembuhkan diri dengan mandi di pantai selatan. Ada pula yang mengatakan dia adalah bidadari yang menikah dengan manusia. Sayang, cintanya tak berjalan mulus hingga ia terjun ke laut selatan dan menjadi penguasa di sana.

2. Timun Mas
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Kalau dibandingkan dengan kisah Disney, cerita tentang Timun Mas tentu nggak kalah menarik kan. Gadis yang lahir dari sebuah timun mas pemberian Buto Ijo ini digambarkan punya sikap yang cerdik, lincah dan pemberani.

Cerita yang ditawarkan pun cukup berbeda dengan kisah klasik seputar putri kerajaan yang lemah lembut. Timun Mas adalah contoh gadis pemberani yang berusaha mengalahkan sang raksasa yang menjadi tokoh antagonis utamanya.

3. Roro Jonggrang
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Candi Prambanan memang menjadi salah satu ikon wisata Indonesia yang namanya sudah banyak dikenal dunia. Dibalik bangunan berarsitektur unik dan megah ini ada sebuah cerita rakyant yang melegenda tentang sosok wanita cantik Roro Jonggrang. Konon putri Kerajaan Prambanan itu di lamar oleh seorang kesatria bernama Bondowoso.

Putri yang cerdas pun mengaku akan menerima lamaran tersebut asalkan Bondowoso mampu membuat seribu candi dalam semalam. Sayangnya hal itulah yang menjadi petaka dan Roro Jonggrang dikutuk menjadi salah satu candinya.

4. Ande-Ande Lumut
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Ada pula kisah Ande-Ande Lumut yang tak kalah apik dan seru dari kisah yang lain. Kisah yang menceritakan tentang pertemuan Pangeran Kusumayuda dan Kleting Kuning ini syarat akan makna perjuangan cinta.

Si gadis bungsu ini harus menolak tawaran Yuyu Kangkang demi sang pangeran. Padahal saudarinya bersedia memberikan apa yang ditawarkan untuk menemui sang pangeran. Makanya kisah ini juga pantas jika diadaptasi ke film dengan penggarapan yang keren.

5. Keong Mas
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru

BandaQ - Ada pula kisah si Keong Mas yang nggak kalah keren dari sebelumnya. Sayangnya, kisah ini mulai hilang dimakan waktu. Meski ada beberapa versi, namun salah satunya bercerita tentang perjuangan Raden Inu Kertapati yang mencari tunangan Keong Mas.

Keong Mas yang dulunya seorang putri itu dikutuk oleh penyihir jahat. Hingga akhirnya sang pangeran harus berpetualang menjelajahi seluruh kerajaan Kahuripan untuk mencari kekasihnya. Tentunya kisah romantis ini nggak kalah menarik dari dongeng putri Disney kan.

BandaQ - Itulah beberapa kisah dongeng klasik yang nggak kalah keren dari kisah dongeng Disney. Apalagi kalau sudah diolah menjadi film bertaraf Hollywood. Bagaimana, apakah kalian setuju?
Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru Beberapa Cerita Rakyat Indonesia Yang Memiliki Kisah Yang Sangat Seru Reviewed by Jesicca Liem on 2:08 AM Rating: 5

No comments: